Eltama Coating

Harga Sand Blasting Murah dari Jasa Blasting Profesional

Jika Anda sedang mencari-cari tentang harga sand blasting yang murah sekaligus berkualitas baik, maka Anda datang di halaman yang tepat.

 

PERUSAHAAN COATING

Eltama Prima Indo (ELTAMA) merupakan salah satu perusahaan CAT lantai, dinding, waterproofing dan protective coating terbaik yang telah berpengalaman lebih dari 10 tahun.

Didukung oleh tenaga kerja yang terlatih dan profesional, Layanan utama kami meliputi :

  1. Jasa Industrial Coating
  2. Jasa Epoxy Lantai
  3. Jasa Sandblasting
  4. Sewa Peralatan Sandblasting
  5. Produksi Cat merk Foxa Paint

Serta menjual berbagai jenis produk pendukung, sepeti Material Abrasive Sandblasting, Bahan Baku Cat dan Jual Kemasan

Untuk informasi dan Harga Jasa Epoxy, Harga Sand Blasting, dan Harga Cat Epoxy, segera hubungi tim sales kami di : 0821-1035-6448

 

Harga Sand Blasting Murah

Oleh orang awam, jasa sand blasting sering dikira hanya sekadar pembersihan permukaan saja. Sehingga kerap kali disamakan dengan pembersihan dengan selang dan lap biasa.

Yang tidak banyak orang tahu, sand blasting memegang peranan vital untuk memastikan lapisan betul-betul bebas dari kotoran, debu, minyak, dan bekas-bekas lain yang berpotensi merusak lapisan coating cat atau resin yang nantinya diaplikasikan.

Bagus atau tidaknya hasil suatu proses coating sangat bergantung pada kualitas sand blasting yang diaplikasikan. Maka, wajar saja banyak yang mencari tahu tentang harga sand blasting murah yang juga profesional.

Jika diperhatikan, ada beberapa faktor kunci yang menentukan harga sand blasting murah. Anda patut mengenai poin-poin berikut untuk mendapatkan harga sand blasting murah yang terbaik.

 

#1 Jenis Sand blasting yang Digunakan

Ada dua jenis sand blasting yang bisa diaplikasikan ke permukaan bodi metal/beton, yakni vapor blasting dan dry blasting.

Dry blasting mengandalkan penembakan material abrasif dengan pistol khusus berkekuatan tinggi. Material abrasif yang digunakan beragam; bisa silica sand, garnet, steel grit, steel shot, bahkan glassbead. Biasanya, butiran-butiran material ini dijual per kilo dan harganya mengikuti takaran internasional. Maka tidak heran jika ini mempengaruhi harga sand blasting murah atau tidaknya.

Sementara itu, varian lainnya adalah vapor blasting alias wet blasting. Prinsip kerjanya mirip, hanya saja untuk tipe wet blasting ini juga ditambahkan cairan khusus. Tujuannya tentu saja untuk membersihkan permukaan tanpa menimbulkan risiko kebakaran ataupercikan api yang terjadi karena gesekan oleh material. Sehingga pas untuk mesin atau perangkat sensitif lain yang gampang terbakar.

 

#2 Luas Area yang akan Dibersihkan 

Semakin luas area yang butuh dibersihkan, semakin banyak manpower yang butuh dikerahkan agar pekerjaan selesai lebih cepat dan efisien. Butiran material yang dibutuhkan pun juga bertambah, yang biasanya nanti dibebankan ke tagihan selama masa pengerjaan.

 

#3 Jenis dan Bentuk Permukaan

Setiap permukaan metal atau beton memiliki sifat yang unik. Pihak penyedia jasa biasanya menyediakan workshop atau staf khusus untuk menangani keperluan sand blasting perangkat tertentu. Misalnya cerobong asap pabrik, galangan kapal, rangka jembatan, atau bahkan mesin produksi.

Butuh ketrampilan tertentu yang membuat jenis sand blasting ini tidak bisa disamakan dengan, misalnya, pembersihan lantai beton biasa.

 

#4 Kebijakan Perusahaan

Harga sand blasting murah di satu tempat tidak menjamin di penyedia jasa lain juga akan sama murahnya. Akan tetapi, apakah murah otomatis jelek atau sebaliknya bagus sudah pasti harga “nembak”? Belum tentu.

Setiap perusahaan jasa yang legal dan tersertifikasi punya pertimbangan sendiri dalam menentukan harga. Beberapa perusahaan memato harga di atas rata-rata karena hitung-hitungannya termasuk paket garansi, material butiran kelas terbaik, proteksi tambahan untuk keamanan barang dan staf Anda, dan juga premi antar-jemput material.

Solusinya? Dalam menemukan harga sand blasting murah dan terbaik, pilihlah hanya yang memiliki rekam jejak terbaik dan dihiasi testimoni positif. Selain itu, pertimbangkan juga faktor jarak antara depo penyedia dan tempat usaha Anda.

Leave a Comment